Mengetahui Penyakit Xerosis dan obat herbal nya
Xerosis adalah istilah medis untuk menjelaskan kondisi kulit kering. Nama xerosis muncul dari bahasa Yunani, yaitu “xero” yang berarti kering. Xerosis adalah penyakit yang umum terjadi di masyarakat, terutama di kalangan lansia. Penyakit ini biasanya terjadi dalam tempo yang singkat, namun tidak menutup kemungkinan terjadi dalam waktu yang lama (kronis). Kulit manusia membutuhkan pelembab untuk tetap lembut dan sehat. Seiring bertambahnya usia, kelembaban kulit semakin berkurang karena kerja kelenjar minyak yang menurun dan asupan cairan juga cenderung berkurang pada lansia. Hal itulah yang menyebabkan kulit menjadi kering dan kasar. Kulit yang kering secara tidak langsung akan mengganggu penampilan dan rasa percaya diri seseorang. Xerosis bisa terjadi pada lelaki maupun perempuan tanpa memandang usia, namun orang tua memiliki risiko yang lebih tinggi mengidap kondisi ini. Orang-orang yang tinggal di tempat bersuhu rendah, di wilayah dengan kelembaban rendah, serta sering beren...